Table of Contents
Kecanggihan teknologi terus mengalami perkembangan tidak henti – hentinya baik di dalam negeri maupun diluar negeri. banyak inovasi mengenai teknologi yang terus mengalami Perkembangan.
Pada bulan Januari 2022 Pengguna internet di indonesia menurut laporan We Are Social, Terdapat 204,7 juta pengguna internet dan penduduk indonesia sendiri pada akhir 2021 menurut kementerian dalam negeri (Kemendagri) mencapai 273 Juta Jiwa itu artinya hampir lebih dari 60% warga indonesia mengakses internet.
“sekarang semua sudah dipermudah dalam segala hal dengan adanya teknologi digital”
Dari gabungan Internet yang mengalami perkembangan hingga 5G dan teknologi yang terus melakukan inovasi. banyak pekerjaan manusia yang telah dipermudah dengan adanya teknologi.
Salah satu teknologi yang lagi Populer pada saat ini adalah IoT, Apa sih IoT itu? dan Manfaat apa saja yang didapat dari Teknologi IoT bagi kehidupan manusia ? dibawah ini saya akan mencoba meringkasnya.
Apa itu Internet Of Things?
|
internet of things (IoT) |
Sebelum membahas lebih mendetail mengenai Teknologi Internet Of Thing (IoT) alangkah baiknya membahas mengenai definisi dari IoT terlebih dahulu.
Istilah dari Internet of Thing (IoT) pertama kali diperkenalkan oleh Kevin Ashton ketika presentasi kepada Proctor & Gamble pada tahun 1999.
Definisi awal IoT menurut Kevin Ashton (2009),
Internet of Things memiliki potensi untuk mengubah dunia seperti pernah di lakukan oleh internet bahkan mungkin lebih baik.
Kalau saya boleh menerjemahkan kedalam bahasa sederhana simplenya IoT adalah kita memanfaatkan konektivitas internet untuk menghubungkan antara sensor dan software/aplikasi didalam perangkat Mobile atau PC.
sebenarnya bukan cuma menggunakan peranti mobile atau pc tetapi apa saja. yang terpenting kita menggunakan Internet sebagai penghubung. Jadi data dari sensor dikirim ke internet atau yang kita sebut dengan database/Cloud. lalu nantinya dari database dikirim ke perangkat contohnya menggunakan Mobile App.
Unsur Pembentuk dari Ekosistem IoT
|
Ekosistem IoT |
Artificial Intelligence (Kecerdasan Buatan)
Kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) adalah sistem kecerdasan yang dimiliki oleh manusia yang diimplementasikan didalam mesin agar mesin dapat berpikir layaknya manusia.
Pada Awalnya sebuah mesin hanya dapat melakasanakan perintah dari pengguna secara lansung, sekarang kita dapat melakukan berbagai aktivitas tanpa menunggu instruksi dari pengguna dengan menggunakan Artificial Intelligence.
Sensor
Yang Kedua adalah Sensor. Unsur yang satu ini merupakan unsur pembeda mesin IoT dengan mesin canggih lainnya.
Dengan adanya sensor ini mesin dapat menentukan instrumen yang dapat mengubah mesin IoT menjadi alat yang aktif dan Terintegrasi dengan Internet.
Konektivitas
Yang terakhir dari unsur pembentuk ekosistem IoT adalah Konektivitas. Konektivitas ini bisa disebut dengan koneksi antar jaringan.
Itu tadi mengenai unsur dari Ekosistem IoT berikut ini saya akan menjelaskan mengenai cara kerja dari Internet of Things (IoT) itu sendiri.
Cara Kerja Internet of Things
|
Cara Kerja Internet of Things (IoT) |
Mungkin dari teman – teman ada yang masih bertanya,
Lalu, Bagaimana Cara Kerja dari Internet of Thing (IoT) ini bekerja?
Nah, Konsep dari Internet of Thing (IoT) ini sebetulnya sangat sederhana cara kerjanya hanya mengacu pada 3 elemen mendasar, yakni:
- Barang Fisik (dilengkapi modul IoT)
- Perangkat koneksi ke internet (Wifi, modem atau yang bisa terkoneksi internet)
- Cloud Data Center (tempat menyimpan aplikasi beserta database)
Dasar mengenai prinsip kerja IoT adalah benda di dunia nyata diberikan identitas unik (contoh: IP address) yang nantinya dapat di presentasikan dalam bentuk data di sebuah program di komputer.
Cara kerja IoT yaitu dengan cara memanfaatkan argumentasi pemrograman seperti selection (pemilihan), branching (percabangan) dan Looping (perulangan). pada tiap – tiap baris tersebut menghasilkan sebuah interaksi antara sesama mesin yang sudah terhubung secara otomatis tanpa adanya campur tangan manusia.
Internetlah yang menjadi jembatan antara kedua mesin tersebut. manusia hanya bertugas mengawasi bekerjanya alat tersebut secara lansung.
Manfaat Teknologi IoT di Kehidupan Manusia
Manfaat dari pemberlakuanya Ekosistem IoT tentu sangat banyak. Kita kembali pada tahun 1999 pada saat pertama kali IoT diperkenalkan oleh Kevin Ashton, seorang directur Auto IDCentre dari MIT.
menyebutkan,
IoT memiliki Potensi untuk mengubah dunia seperti pernah dilakukan oleh internet, bahkan menjadi lebih baik.
banyak orang yang memprediksi bahwa pengaruh dari IoT adalah “The Next big thing” di dunia teknologi informasi.
Berikut ini adalah beberapa contoh Penerapan IoT dalam berbagai aspek kehidupan, antara lain:
1. Perangkat yang dapat dipakai
Salah satu contoh penerapan Teknologi IoT dalam perangkat yang dapat dipakai adalah seperti:
- Kacamata Virtual
- Gelang Kebugaran
biasanya peralatan tersebut dilengkapi dengan sensor sehingga alat tersebut dapat mengukur seperti pengeluaran kalori, detak jantung, langkah kaki dan pelacak GPS.
sudah banyak brand – brand ternama yang telah mengembangkan dan memperkenalkan Internet of Thing dalam kehidupan sehari -hari.
2. Kesehatan
Dengan menggunakan sensor yang terhubung dengan pasien, dapat memungkinkan seorang dokter untuk memantau kondisi pasien di luar rumah sakit dan secara real-time.
Karena memang data yang dihasilkan oleh perangkat IoT lansung terhubung dengan internet. tentu hal ini mempermudah dokter dalam memantau pasien.
Selain itu, ada lagi Teknologi IoT yang di terapkan di dunia kesehatan seperti:
- Memantau detak jantung
- Aktivitas Fisik
- Kualitas tidur
- dan kebiasaan lainnya yang mempengaruhi kualitas kesehatan.
dengan Penerapan IoT ini diharapkan dapat membantu meningkatan kesehatan diri dan pencegahan kejadian yang berisiko tinggi.
3. Transportasi dan Logistik
Ekosistem dari Teknologi IoT telah mencapai pada bidang transportasi umum.mulai banyak dari kendaraan Pribadi, umum dan pesawat telah menerapkan dari teknologi cerdas ini.
contoh pada saat ini adalah Mobil yang dapat berjalan tanpa kita mengemudinya.dengan menggunan IoT itu bisa terjadi karena di mobil bisa diterapkan sensor yang nantinya mengirim data kedalam cloud/database.
mobil tersebut dapat berjalan sendiri sesuai dengan prosedur dan terprogram dengan baik. Contoh yang lain adalah kita menggunakan produk Widya Tracker karya dari Widya matador.
setelah kita menerapkan produk widya tracker kedalam kendaraan kita dapat memonitor secara online mengenai lokasi kendaraan, keadaan kendaraan, bahan bakar dan rute perjalanan.
4. Smart City
Peran IoT dalam era smart city 4.0 sangat lah menjadi suatu hal yang sangat penting. pasalnya Perangkat IoT mampu mengirimkan informasi dan melakukan tidan lanjut melalui sebuah jaringan.
Berikut ini beberapa contoh penerapan IoT pada konsep Smart City, antara lain:
dengan penerapan smart lighting tentunya semakin mempermudah dalam penggunaanya.
contohnya ketika ingin mematikan atau menyalakan kita bisa meremote lewat jarak jauh.
contoh berikutnya adalah waste management maksudnya adalah Petugas kebersihan dapat mengetahui volume samapah di suatu tempat penampungan yang dapat di pantau dari jarak jauh.
dengan penerapan smart Electricity. teman – teman bisa mengetahui secara lansung pemakaian listrik tanpa harus mengirim petugas untuk memeriksa di tempat.
5. Pertanian
Menjadi Pertanian modern dengan penggunaan IoT sudah menjadi hal yang penting saat ini.
Melalui penerapan sesor IoT, sejumlah besar data dapat diperoleh tentang informasi keadaan tanah, seperti:
- Kelembaban tanah
- Tingkat keasaman
- suhu dan karakteristik kimia
- keberadaan suhu tertentu
selain hal tersebut, Penggunaan IoT dapat membantu petani mengontrol irigasi sehingga penggunaan air lebih efisien dan bisa saja lebih sigap apabila terkena hama atau penyakit di tananaman.
Nah, Itulah tadi manfaat dari adanya Teknologi IoT bagi kehidupan manusia, ngomong -ngomong mengenai Teknologi Internet of Thing (IoT) di indonesia sendiri tidak kalah dengan negara lain karena memiliki Brand yang bergerak di bidang IoT yaitu Widya Matador.
Apa sih itu widya matador?
untuk pembahasan lebih lengkap berikut ini adalah informasi lengkap mengenai Teknologi Widya Matador beserta Produk dan service yang diberikan.
Teknologi Widya Matador
|
Widya Matador |
Widya Matador merupakan salah satu start up asli yang berasal dari Yogyakarta. Start up ini berfokus pada pengembangan Produk IoT dan Artificial Intelligence.
Widya Matador juga memberikan sebuah service/layanan yang memberikan solusi bisnis maupun kehidupan sehari-hari.
Produk Widya Matador
- Matador Tracker
- Matador Glass
- Matador Eye
Service Widya Matador
Dengan layanan dan Produk berbasis IoT, Widya Matador akan membantu bisnis anda agar lebih baik dalam asset management, monitoring, keselamatan kerja, mengambil keputusan, monitoring dan lain – lain, sehingga dengan hal itu dapat meningkatkan profitability bisnis.
selanjutnya,
Mengapa Harus Memilih Widya Matador?
Widya Matador sendiri per tanggal 16 mei 2022 sudah menjalankan 830 Proyek yang dijalankan, memiliki 220 Mitra perusahaan, 390 portofolio dan 730 Pelanggan yang puas.
Jadi sudah tidak perlu khawatir lagi untuk anda yang ingin bekerja sama dengan Widya Matador.
Berikut ini adalah beberapa Produk dan Service dari Widya matador.
IoT Produk dan Service Widya Matador
Matador Tracker
|
Matador Tracker |
Matador Tracker adalah GPS Tracker yang dapat memantau posisi kendaraan secara real-time.
Nah, selain itu terdapat fungsi lain yaitu dapat digunakan untuk memantau perilaku pengemudi serta dapat melakukan diagnosa pada kendaraan.
Matador ini juga bisa lho ditambah yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna, seperti halnya penambahan sensor dan add-ons yang lain.
Fitur Matador Tracker
Berikut ini beberapa fitur yang terdapat didalam Matador Tracker:
- GPS Tracking
- Operational
- monitoring
- Geofencing
- Comprehensive reports
- On-device data storage
- Custom inputs
- Optional addon sensors
- Temperature sensors
- Fuel sensors
Bagaimana banyak bukan fitur dari matador tracker?
Cara Kerja Matador Tracker
Cara kerja GPS Tracker secara umum memanfaatkan yang namanya GPS Satelit. GPS Satelit akan mendeteksi keberadaan atau posisi dari kendaraan yang didalamnya telah terpasang GPS Tracking device.
Informasi tersebut nantinya dikirim dan diterima oleh GPS Server untuk kemudian datanya disimpan ke dalam databaase.
Setelah itu, GPS Tracking server akan memproses data lalu segera mengirimkannya ke monitoring software dan tracking, yang akan menambilkan secara real time atau lansung.
Kendaraan yang membutuhkan GPS Tracker
Kendaraan yang memiliki mobilitas tinggi tentunya memiliki jangkauan area yang semakin luas, membuat para pemilik armada kesulitan dalam mengawasi operasional kendaraan.
dengan bantuan GPS Tracker tentunya kendaraan anda dapat diawasi dari mana saja sehingga sangat mempermudah para pemilik armada.
Lalu, kendaraan jenis apa yang dapat dipantau menggunakan GPS Tracker?
- Mobil Pribadi/Rental
- Motor
- Bus
- Truk
- Alat Konstruksi
Dengan memberikan widya matador tentunya dapat meningkatkan efektivitas pekerja lapangan dan meminimalisir manipulasi pihak yang tidak bertanggung jawab.
Matador Glass
|
Matador Glass |
Matador Glass merupakan sebuah kacamata keselamatan pintar yang dapat menayangkan apa saja yang ada di depan orang yang mengenakannya.
Tayangan tersebut nantinya disiarkan melalui portal video conference atau laman streamers secara lansung atau real time.
Matador glass dapat memudah pekerjaan karena bisa dioperasikan melalio perintah (voice command)
Fitur Matador Glass
Berikut ini adalah beberapa fitur dari Matador Glass, yaitu:
- Audio Video Stream
- Share Screen and Chat Room
- Hands-free operational
- Remote monitoring
Keuntungan menggunakan Matador Glass
Selain anda mendapatkan fitur yang keren dengan menggunakan matador glass anda akan mendapatkan berbagai keuntungan sebagai berikut:
- Menunjang penerapan K3 (Keamanan, kesehatan, dan keselamatan kerja)
- Menunjang kebutuhan teknis lapangan
- Pengawasan dan dokumentasi
- Pendukung kegiatan transfer ilmu
Penggunaan Matador Glass
Penggunaan Matador Glass tidaklah terlalu rumit. Anda hanya menghidupkan perangkat dan mengontrolnya melalui aplikasi Android atau Aplikasi web di PC.
Setelah, memasuki aplikasi android atau PC, Anda dapat lansung memulai menayangkan (stream) dengan perintah suara (voice command).
Matador Glass sendiri sudah dibekali dengan media penyimpanan berupa MicroSD untuk menyimpan tayangan yang berguna untuk dokumentasi teknis atau ketika perangkat ini diperlukan untuk bekerja secara offline.
Baterai Matador Glass mampu bekerja hingga 6 Jam pada 1 kali pengisian penuh.
Tayangan video dan Audio dapat diakses melalalui Aplikasi Android dan Aplikasi web, serta dapat dibagikan di chat room atau video conference. dengan hal ini tentunnya mengawasi banyak pekerjaan dapat dari tempat yang berbeda.
Nah, Itulah tadi dari fitur, keuntungan dan cara penggunaan Matador Glass. berikut ini adalah produk ketiga dari Widya matador.
Matador Eye
|
Matador Eye |
Ini adalah produk ketiga dari Widya Matador yaitu Matador Eye.
Matador Eye adalah suatu sistem yang dapat memberkan solusi asset management, baik itu kendaraan maupun person/karyawan yang mengoperasikan kedaraan.
sudah dilengkapi dengan Camera 360° yang dapat melihat dan merekam setiap aktivitas yang ada pada kendaraan secara realtime, seperti:
- Kebiasaan Pengemudi
- Posisi kendaraan
- Kondisi rute
- dll
Teknologi di Matador Eye
Matador Eye menggunakan teknologi terbaik sehingga memberikan hasil yang terbaik untuk anda
- Camera 360°
- Touchscreen
- Local Storage
- H265 Video encoding
- 4G video Transmission
- Ultrasonic sensors
Matador Eye sendiri terus mengembangkan sistem dan teknologi terbaru sehingga menghasilkan advanced tracking dan monitoring.
Dengan Matador eye akan memberikan laporan mengenai situasi jalan, kondisi kendaraan dan pengemudi, resiko kecelakaan serta perilaku yang mungkin membahayakan.
Selain Widya matador memberikan produk. perusahaan ini mempunyai layanan untuk IoT consultant berikut adalah informasinya.
IoT Consultant
|
IoT Konsultant |
Bukan cuma produk saja yang ditawarkan oleh Widya matador ternyata terdapat layanan service juga yaitu IoT Consultant.
Dengan IoT Consultant, Widya Matador dapat memberikan atau membantu bisnis anda menemukan solusi melalui teknologi untuk mengikuti perubahan yang terus terjadi.
- Adaptasi teknologi
- Hardware & Software Solution
- End Solution
Teknologi terus berkembang di era distrupsi ini. bahkan menurut World Economic Forum pada Desember 2020 mensurvei kurang lebih 340 perusahaan dengan ukuran dan sektor yang berbeda.
Menerapkan berbagai teknologi. salah satu teknologi yang paling transformatif di sektor perdagangan pada Internet of Things yang selanjutnya disusul pembayaran digital, E-Commerce, Komputasi awan, 5G, Artificial intelligence (AI) dll.
|
Data Teknologi yang paling Transformatif di sektor perdagagan |
Dengan menerapkan teknologi yang sesuai dengan perushaan anda. maka perusahaan anda akan lebih efektif dan dapat meningkatkan Profitabilitas bisnis
Kesimpulan
Di Era Distrupsi saat ini Perusahaan seperti dituntut harus menggunakan teknologi seperti Internet of Thing (IoT).
Dengan menerapkan Teknologi IoT tentunya akan memberi banyak dampak positif salah satunya dapat meningkatkan Profitabilitas, efisiensi dan nilai pada bisnis anda.
PT Widya Matador sebagai salah satu Brand yang bergerak di bidang IoT yang memberikan solusi bisnis dan berkontribusi untuk mengembangkan produk dan lanyanan yang nantinya dapat menyelesaikan berbagai permasalahan terkait masalah efisiensi dan keefektifitas bisnis.
Mungkin sekian dari Artikel saya apabila terdapat sanggahan teman – teman bisa tinggalkan di kolom komentar dan jika Artikel ini bermanfaat silahkan Bagikan kepada teman – teman kalian.
Terimakasih.
Source:
https://widyamatador.com/blog/
https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2020/12/30/sederet-teknologi-paling-transformatif-untuk-perdagangan
https://widyamatador.com/produk-kami/
SEO Content Writer dengan pengalaman 4+ tahun dan Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pendidikan Ganesha. Content Writer di bidang teknologi, beasiswa, dan pendidikan. Saat ini menekuni SEO Specialist, aktif sebagai full-time blogger, dan menciptakan konten inspiratif berkualitas.